Penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor sangatlah penting, Jadi sblm pemerintah memberikan suatu program/kegiatan di suatu lokasi (desa/kecamatan), asesor sesuai dgn kompetensinya meneliti tentang kondisi masyarakat (kearifan lokal) tentang kondisi perilaku kehidupan sehari-hari, kultur dan budaya setempat, kondisi geografis, mata pencaharian n indikator-indikator sosial lainnya, hasil kajian asesor disampaikan kepada pemerintah berupa rekomendasi sosial masyarakat (antropologi), sehingga pemerintah dapat menciptakan strategi pendekatan dan program/kegiatan yg tepat untuk masyarakat setempat, dan hasil dari program/ kegiatan dapat dirasakan oleh semua lapisan masyarakat seperti misalnya untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat, aksesibiltas terhadap pembangunan dan konektivitas antar wilayah, yg merupakan multiplier effect dari hasil akhir proses dan tujuan pembangunan.
Re: penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor
Re: penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor
Iya betul mas afif.. Dan satu lagi, asesor harus bersifat netral.. Tidak dipengaruhi oleh apapun dan siapapun dalam memberikan penilaian atau rekomendasi.
Re: penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor
Re: penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor
pagi mas rama
menurut saya analisis sosial bisa dilakukan secara internal maupun melibatkan pihak luar/ eksternal. Jika kita melibatkan pihak luar/ lembaga penilai independen hasilnya akan lebih objektif dan netral sedangkan jika dilakukan oleh pihak internal penilaian juga bisa lebih objektif karena yang bersangkutan lebih mengerti dengan kondisi eksternal dan internal pemerintah. jadi rekomendasinya bisa lebih detil dan tepat sasaran.
Re: penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor
Halo Pak Ahmad afif, selamat pagi,
Pendapat yang bagus, seorang asesor yang baik memang harus bersifat netral, memiliki hub yang baik ke atas dan ke bawah, bisa menerima dan menganalisa sosial masyarakat dan bisa menyampaikan hasil penilaiannya kepada pihak atas dengan baik pula, bagaimana menurut bapak?
Re: penggunaan analisis sosial oleh seorang asesor
Selamat pagi Bu Shinta, Salam kenal, saya Nur Syamsi Muhammad, Penyuluh Kehutanan BDK Samarinda. Saya sagat setuju dengan opini ibu, setiap asesor perlu pemahaman sosial tiap wilayah yang akan di nilai. jadi asesor perlu melakukan studi atau mencari informasi tentang lokasi yang akan di nilai atau kumpulan masyarakat yang akan di datangi. Salam