Forum Diskusi

Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

oleh Nur Syamsi Muhammad -
Jumlah balasan: 5

Subjek dari studi kasus tersebut ada beberapa yaitu :

1. Dishut Prov

2. PT . TPL

3. Masyarakat Panduman & Sipituhuta

4. Pemkab dan DPRD

5. Pihak Berwajib


Objek utama adalah :

Sengketa lahan antara PT. TPL dan Masyarakat, Masyarakat merasa dirugikan karena PT TPL juga merambah lahan mereka


hal ini menyebabkan konflik seperti demonstrasi, penebangan kayu dihutan, pembakaran, hingga penangkapan oleh polisi



Sebagai balasan Nur Syamsi Muhammad

Re: Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

oleh Pengguna terhapus -

Terimakasih atas hasil analisisnya Pak Syamsi, Bapak sudah bisa setidaknya mengkategorikan subjek dan objek sengketa dari studi kasus yang ada.

Sebagai balasan Nur Syamsi Muhammad

Re: Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

oleh Nur Izzatil Hasanah -

Dari studi kasus tersebut terjadi sengketa lahan antara PT. TPL dengan masyarakat Desa Panduman dan Sipituhuta, jadi objeknya adalaha lahan milik warga yang ditebangi oleh pihak TPL, sedangkan subjeknya adalah PT. TPL, masyarakat Desa Panduman dan Sipituhuta, serta pihak Pemkab dan DPRD Humbahas yang menjadi fasilitator sengketa tersebut.

Saya masih belum faham sejauh mana pihak yang terlibat menjadi subjek dalam sengketa, seberapa besar keterlibatannya sehingga ia bisa disebut sebagai subjek.

Sebagai balasan Nur Izzatil Hasanah

Re: Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

oleh Jayanthi BR Surbakti -
kalau menurut saya, berdasarkan typologi konflik tanah kawasan hutan, yang menjadi subjek adalah Ratusan warga desa Pandumaan  dan  Sipituhuta, sedangkan yang menjadi objek adalah :
1. kawasan hutan;
2. lahan yang diakui masyarakat sebagai hak milik yang ditebangi oleh PT. TPL (apakah mungkin saja kawasan ini adalah hutan adat, melihat dari studi kasus di lahan tersebut banyak pohon kemenyan);
3. pemegang izin yaitu PT.TPL
menurut saya, untuk menentukan subjek dan objek : subjek merupakan pelaku utama dari konflik yang timbul, sedangkan objek adalah apa dan siapa yang menyebabkan terjadinya konflik.
Sebagai balasan Jayanthi BR Surbakti

Re: Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

oleh Pengguna terhapus -

Selamat siang Ibu Zatil dan ibu jayanthi, terimaksih opini dana analisisnya, konflik keduanya sudah mulai mengarah ke bentuk konflik manifest karena suda ada reaksi pada konflik tersebut seperti pembakaran dan penangkapan. Untuk ibu Jayanthi, subjek konflik pastinya lebih dari satu pihak, misalnya si A dan si B memperebutkan sesuatu.

Sebagai balasan Pengguna terhapus

Re: Penentuan Subjek dan Objek Studi Kasus Warga Desa dan PT TPL

oleh Pengguna terhapus -
jika menurut saya, objek dari konflik itu adalah lahan yang disengketakan sementara sebjeknya adalah semua pihak2 yang bersengketa